Klikmadiun.com | Blitar - Insan Pengayoman Jatim menggelar ziarah rombongan dan tabur bunga ke Taman Makam Pahlawan (TMP) untuk memperingati Hari Bhakti Imigrasi (HBI) ke-74 dan Hari Ulang Tahun ke-20 Paguyuban Ibu-ibu Pemasyarakatan (PIPAS). Pagi ini (24/1) Kakanwil Kemenkumham Jatim Heni Yuwono memimpin Ziarah Rombongan di TMP Raden Widjaja, Blitar.
“Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawannya, ungkapan harus diteladani betul oleh jajaran Kanwil Kemenkumham Jatim,” ucap Heni.
Acara diawali dengan upacara ziarah yang dipimpin langsung Kakanwil. Sedangkan sebagai peserta adalah para kepala UPT Keimigrasian dan Pemasyarakatan seluruh Jatim beserta jajaran.
Seluruh peserta nampak khidmat mengikuti setiap tahapan kegiatan. Apalagi saat memberikan penghormatan kepada para arwah para pahlawan. Para peserta nampak sangat menghayati.
Heni meletakkan karangan bunga di monumen TMP Raden Widjaja sebagai wujud penghormatan dan penghargaan kepada para pahlawan. Setelah itu, mantan Sekretaris Ditjen Pemasyarakatan mengajak para peserta untuk menaburkan bunga di beberapa makam para pahlawan.
“Ziarah ini dilaksanakan untuk menumbuhkan nilai kepahlawanan seperti cinta tanah air, rela berkorban, pantang menyerah, percaya pada kemampuan diri sendiri dan suka menolong untuk kemudian diimplementasikan dan didayagunakan dalam mengatasi berbagai masalah bangsa,” tutur Heni.
Adapun tujuan lainnya, lanjut Heni, selain untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur, juga merupakan agenda rutin setiap tahunnya yang mengandung makna yang sangat dalam. Karena selain sebagai sarana dan wahana untuk memperkokoh persatuan dan kesatuan antar sesama anak bangsa.
“Juga sebagai ajakan kepada seluruh pegawai untuk merenungkan setiap perjuangan para pahlawan yang telah diberikan kepada bumi pertiwi demi perjuangan bangsa dan negara,” tutupnya.
pas/humas
إرسال تعليق