Uang di BRI Dibobol, Warga Pilangkenceng Lapor Polisi


KlikMadiun -  Supriyanto (36 th), warga desa Bulu Kecamatan Pilangkenceng Kab. Madiun mengaku uang yang berada di rekening Bank BRI raib. 

Raibnya uang Rp42 juta itu diketahui ketika korba berada di ATM Unit BRI Pilangkenceng untuk tarik tunai. Korban kaget ketika melihat layar di mesin ATM saldo hanya tinggal 56.000 rupiah. Padahal sebelumnya tabungan masih sekitar Rp42 juta.

"Saya terakhir mengambil uang tgl 11/9/2017 di ATM  Caruban sejumlah 200 ribu. Setelah itu saya tidak mengambil uang lagi. Dan ATM saya bawa terus di dompet dan saya juga tidak pergi kemana-mana. Sekarang Saya cek, saldo tinggal Rp56 ribu," kata Supriyanto.

Melihat tabunganya ludes, ia langsung malaporkan ke bank BRI Unit Pilangkenceng untuk melakukan pemblokiran terhadap rekeningnya.
Kepala Unit BRI Pilangkenceng Puji Suryanto membenarkan adanya laporan dari Supriyanto. "Setelah menerima laporan dari nasabah kami segera melakukan koordinasi dengan Cab BRI di Madiun. Untuk sementara kami melakukan pengamanan dengan memblokirnya" kata Puji Suryanto.

Hasil temuan sementara, penarikan terhadap rekeningnya Supriyanto, dilakukan di wilayah Kediri dan Nganjuk dengan menggunakan ATM. "Karena  diambil di luar wilayah Madiun kami akan segera melakukan koordinasi dengan Tim IT Cabang untuk meminta hasil rekaman CCTV. Dan itu memakan waktu dua sampai tiga hari," tambah Puji.


Untuk menangani kasus ini pihak bank akan bekerjasama dengan pihak kepolisian untuk mengungkapnya setelah bukti-bukti lengkap.
      
Sementara itu Supriyanto, akan melaporkan kasus ini ke kepolisian. " Intinya saya hanya ingin uang saya kembali," kata Supriyanto pasrah. (klik-3)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama